Jumat, 26 Juli 2013

Pendataan Guru Lulus Sertifikasi PNS dan Non PNS Th. 2013

Posted by Mahbub Syayyidi 21.22, under | 2 comments


Pendataan bagi guru yang lulus sertifikasi  PNS atau Non PNS, baik yang sudah punya NRG atau belum keluar NRG nya. Pendataan guru lulus sertifikasi sekarang ini adalah penjaringan data baru di setiap kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota se Jawa Timur tahun 2013.

Pendataan ini sangat penting guna pencairan tunjangan sertifikasi, dan data yang diisi benar-benar valid sesuai dengan keadaan guru di lembaga saat sekarang bertugas. Data yang sudah ditulis tidak dapat direvisi kembali.Untuk itu guru perlu dengan ketelitian tentang apa saja yang harus di isi dalam format tersebut.
Data guru yang lulus sertifikasi ini, sebagai acuan untuk data base/data tetap guru untuk tahun berikutnya.

Agar teman2 KKM RA dan MI Kec. Pamekasan, tidak kesulitan mengisi format tersebut, sudah kami berikan keterangan petunjuk-petunjuk pengisiannya dalam format data tersebut. Dimana data tersebut sudah kami konfirmasikan sebelumnya kepada staf Mapenda Kab. Pamekasan, yang insyaAllah 100% benar.

Untuk kami mengharap kepada Teman-teman KKM RA dan MI agar menyetorkan ke KKM RA dan MI Kec. Pamekasan terakhir tanggal 25 Juli 2013 untuk kami rekap kembali se Kec. Pamekasan , dikarenakan tanggal 26 Juli 2013 data tersebut sudah kami setor ke Mapenda Kab. Pamekasan. Atas kesadaran teman-teman KKM RA dan MI Kec. Pamekasan kami sampaikan terima kasih.

Berikut kami sertakan link unduh, yang terdiri dari;
  • Surat edaran dari Kepala Kemenag Kab. Pamekasan,untuk mengunduh klik di sini. 
  • Surat edaran dari Mapenda Jatim, untuk mengunduh klik di sini. 
  • Format data dalam dua sheet denngan rincian; Format 1 untuk guru lulus sertifikasi yang ada di lembaga madrasah, Format 2 untuk guru lulus sertifikasi yang ada di Sekolah Umum. untuk meng unduh klik di sini.
Atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih, salam Ikhlas beramal...!

2 komentar:

susahnya cari info nrg

tolonglah keluarkan biar gak pusing cari nrg

Posting Komentar

ARTIKEL POPULER